Senin, 16 Juli 2012

Upacara Pembukaan MOS (Masa Orientasi Siswa) Tahun Pelajaran 2012 / 2013

Upacara Pembukaan MOS (Masa Orientasi Siswa) Tahun Pelajaran 2012 / 2013


Masa Orientasi Siswa Tahun Pelajaran 2012 / 2013 diawali dengan upacara pembukaan dihalaman sekolah yang diikuti oleh Siswa - Siswi Kelas X Baru, Guru, Staf, dan Karyawan SMK Rekayasa Denpasar.

Adapun susunan Upacara Pembukaan MOS Tahun Pelajaran 2012 / 2013

  1. Masing-masing pemimpin pasukan menyiapkan pasukannya.
  2. Pemimpin Upacara memasuki lapangan upacara.
  3. Penghormatan kepada pemimpin upacara dipimpin oleh pemimpin pasukan yang paling kanan.
  4. Laporan pemimpin pasukan kepada pemimpin upacara.
  5. Pasukan Diistirahatkan.
  6. Pembina upacara memasuki lapangan upacara. . . Pasukan disiapkan.
  7. Penghormatan kepada Pembina upacara dipimpin oleh pemimpin upacara.
  8. Laporan pempimpin upacara kepada Pembina upacara.
  9. Pengibaran bendera merah putih diiringi lagu kebangsaan Indonesia raya, dipimpin oleh pemimpin upacara.
  10. Mengheningkan cipta dipimpin oleh Pembina upacara.
  11. Pembacaan teks pancasila oleh Pembina upacara, diikuti oleh seluruh peserta upacara.
  12. Pembacaan teks Pembukaan Undang Undang Dasar Tahun 1945.
  13. Laporan Ketua Panitia Penerimaan Siswa Baru SMK Rekayasa Denpasar, Tahun Pelajaran 2012 / 2013.
  14. Sambutan Kepala Sekolah, Sekaligus membuka kegiatan “Masa Orientasi Siswa” SMK Rekayasa Denpasar, tahun pelajaran 2012 / 2013. . . . . Pasukan diistirahatkan.
  15. Pemasangan Atribut MOS berupa Label Nama secara simbolis oleh Kepala Sekolah kepada siswa peserta MOS.
    . . . . . .  kepada siswa yang ditunjuk agar tampil kedepan.
  16. Kepada Seluruh siswa peserta MOS lainnya agar mengenakan kalung namanya masing – masing. . . . . . . . . pasukan disiapkan.
  17. Laporan pemimpin upacara kepada Pembina upacara bahwa upacara telah selesai dilaksanakan.
  18. Penghormatan kepada Pembina upacara, dipimpin oleh pemimpin upacara.
  19. Pembina upacara meninggalkan lapangan upacara.
  20. Penghormatan kepada pemimpin upacara, dipimpin oleh pemimpin pasukan yang paling kanan.
  21. Pemimpin upacara meninggalkan lapangan upacara.
  22. Upacara Pembukaan MOS telah selesai .. . . . . pasukan diistirahatkan.
  23. Dilanjutkan dengan Ceramah Materi MOS..

Berikut Galeri Upacara Pembukaan MOS Tahun Pelajaran 2012 / 2013

 Perangkat Upacara


Perangkat Upacara dalam kegiatan Upacara Pembukaan Masa Orientasi Siswa Tahun Pelajaran 2012 / 2013 adalah Seluruh Pengurus OSIS SMK Rekayasa Denpasar Periode 2011 / 2012.
 Gambar Laporan Seluruh Pemimpin Pasukan Kepada Pemimpin Upacara


Laporan Seluruh Pemimpin Pasukan Kepada Pemimpin Upacara dilakukan bahwa seluruh peserta upacara siap mengikuti Upacara Pembukaan Masa Orientasi Siswa Tahun Pelajaran 2012 / 2013










Gambar Seluruh Peserta Upacara dan Pemimpimpin Pasukan


Seluruh Peserta Upacara ialah Siswa dan Siswi Kelas X Baru SMK Rekayasa Denpasar Tahun Pelajaran 2012 / 2013




















Gambar Perangkat Paskibra ( Pengibar Bendera )





















Gambar Guru, Staf, dan Karyawan 
















Gambar Pemasangan Atribut MOS 


Pemasangan Atribut MOS berupa Label Nama secara simbolis oleh Kepala Sekolah kepada siswa peserta MOS.






5 komentar:

  1. ai merepot kan se'x jadi osis yea..?

    BalasHapus
  2. gak juga kok.. jalani aja dengan iklas.. salam kenal
    #Juanda Ketua OSIS SMK Widya Karimun, Prov:Kepulauan Riau

    BalasHapus
    Balasan
    1. Siip. Mantap tu saran nya.
      #salam OSIS SMK N 3 Tungkal Ulu, Jambi.

      Hapus
    2. Salam juga dari SMKN 8 Sarolangun,Jambi.

      Hapus
    3. Salam juga dari SMKN 8 Sarolangun,Jambi.

      Hapus